Ceramah Tentang Mengajarkan Sikap Tenang Kepada Anak
Kumpulan Contoh Ceramah - Ceramah merupakan jenis keterampilan lisan atau yang lebih dikenal dengan istilah public speaking.Secara umum, ceramah, khotbah, dan sambutan sama,sama berbicara di depan umum untuk memaparkan, menjelaskan gagasan, pikiran, atau informasi kepada pendengar yang bersifat persuasif.Ceramah merupakan jenis keterampilan berkomunikasi lisan. Hal tersebut dapat dinyatakan dengan keterbiasaan ceramah yang dilakukan dengan cara penyampaian lisan.Namun bukan berarti informasi yang disampaikan dengan metode ceramah hanya bisa disampaikan dengan lisan, terdapat juga ceramah yang dituangkan dalam bentuk tulisan atau disebut dengan teks ceramah.
Tujuan Ceramah
Penyampaian sebuah ceramah memiliki tujuan, adapun tujuan dari ceramah tersebut adalah sebagai berikut:
- Informatif, yaitu ceramah bertujuan untuk memberikan informasi kepada pendengar agar mengenal suatu hal dan mampu memahami dari apa yang disampaikan.
- Persuasif, yaitu ceramah bertujuan untuk mengajak para pendengar supaya mengikuti apa yang telah disampaikan dalam ceramah.
- Argumentatif, yaitu ceramah bertujuan untuk meyakinkan para pendengar mengenai suatu hal.
- Rekreatif, yaitu ceramah bertujuan untuk menghibur atau membuat gembira para pendengar agar merasa puas dan bahagia.
- Naratif, yaitu ceramah bertujuan untuk menceritakan suatu hal kepada pendengar.
.Assalamu’alaikum warohmatullahi wabarokatuh..
اَلْحَمْدُ لِلّهِ رَبِّ اْلعَاَلَمِيْنَ . وَبِهِ نَسْتَعِيْنُ عَلَي أُمُوْرِا لدُّ نْيَا وَا لدِّ يْنٍ . وَعَلَيْ آ لِهٍ وَأَصْحَابِهِ أَجْمَعِيْنَ
"ALHAMDU LILLAHI RABBIL'ALAMIN WABIHI NASTA'INU'ALA UMURID DUNYA WADDIN WA'ALA ALIHI WASHAHBIHI AJMA'IN"Hadirin yang berbahagiaYang saya hormati teman-teman dan hadirin semua. Marilah kita bersama – sama panjatkan puja, puji, dan syukur ke hadirat Allah SWT, Tuhan Semesta Alam karena atas berkah, rahmat dan hidayahnya kita semua dapat berkumpul di tepat yang Insya Allah mulia ini Shalawat dan salam semoga tercurah limpahkan ke pada junjungan kita – manusia terbaik sepanjang zaman yakni besar Nabi Muhammad SAW beserta seluruh keluarga dan sahabatnya. Semoga kita semua kelak mendapatkan syafaatnya. Aamiin
Hadirin Rahimakumullah
Pada kesempatan kali ini izinkanlah saya menyampaikan sedikit bahasan tentang mengajarkan sikap tenang bagi anak-anak. Dari Fadhl, ia berkata:’’ Pada sore hari Arafah, ketika orang banyak berdesak-desakan saat kami maju, Rasulullah Saw. bersabda: Hendaklah kalian tenang! Seraya beliau duduk di atas untanya. Ketika memasuki Mina, saat menuruni lembah beliau bersabda: hendaklah kalian bersiap-siap membawa kerikil untuk melempar jumrah ! Seraya Rasulullah memberi isyarat dengan tangannya seperti seseorang melempar.’’ (HR. Ahmad)
Hadits ini menjelaskan bahwa Fadhl bin Abbas menyaksikan Rasulullah Saw bersikap tenang ketika banyak orang yang berdesak-desakan memasuki lembah Mina. Fadhl sangat terkesan dengan sikap Rasulullah Saw. yang begitu tenang sehingga Fadhl sendiri tidak merasa gugup dalam menghadapi kerumunan orang yang berdesak-desakan di lembah Mina itu.
Sikap orang tua yang tenang dalam menghadapi suasana tegang akan dapat memberikan pengajaran dan contoh nyata bagi anak. Dengan contoh sikap ini mereka tidak turut gugup dan tegang dalam menghadapi suasana yang kalut. Ketika antri wudhu di masjid pun misalnya, anak-anak diajari sikap tertib dan tenang. Ketika bergiliran memakai kamar mandi anak-anak diajarkan bersikap tenang untuk mendapatkan giliran.
Sikap tenang mudah diajarkan oleh orang tua kepada anak-anaknya bila orang tua sendiri menunjukan sikap tenang dan penuh ketabahan ketika menghadapi situasi yang tegang dan kacau. Oleh karena itu sebelum mengajarkan sikap tenang kepada anak, orang tua harus piawai dalam menjadikan sikap tenang tersebut sebagai bagian dari kepribadiannya. Jadi sikap tenang saat menghadapi suasana tegang dan kacau tidak cukup hanya diajarkan melalui nasihat tetapi perlu diberikan contoh nyata dalam pelaksanaannya kepada anak-anak
Insya Allah dengan bimbingan praktis tersebut anak-anak akan mudah menghayati dan mencontoh sikap tenang orang tuanya tatkala menghadapi ketegangan dan kekacauan, sehingga tak ayal sikap tenang tersebut menjadi bagian dari pribadi anak-anaknya.
Saudaraku, demikianlah yang dapat saya sampaikan. Kurang dan lebihnya mohon dimaklumi dan dimaafkan. Billahi Taufik Wal Hidayah Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Kumpulan Contoh Teks Pidato Berbagai Tema
Berikut adalah kumpulan berbagai tema contoh teks Pidato Bahasa Indonesia yang menarik untuk Semua Kalangan. Yuk, silahkan pilih tema Pidato yang sesuai dibawah ini:- Naskah Pidato Tentang Perpisahan Kelas 6 Terbaru
- Contoh Pidato Bahasa Jawa Tentang Kebersihan Terbaru
- Contoh Pidato Pendidikan Singkat dan Terbaru
- Contoh Pidato Perpisahan Terbaru dari Siswa Terbaru
- Contoh Pidato Perpisahan Bahasa Sunda Terbaru
- Contoh Pidato Tentang Zakat Fitrah Terbaru
- Contoh Pidato Tentang Keutamaan Sedekah Terbaru
Belum ada Komentar untuk "Ceramah Tentang Mengajarkan Sikap Tenang Kepada Anak"
Posting Komentar