Contoh Teks Pidato Agama Islam Tentang Ibu Terbaru
Contoh Teks Pidato – Pidato adalah sebuah kegiatan berbicara di depan umum
atau berorasi untuk menyatakan pendapatnya, atau memberikan gambaran
tentang suatu hal. Pidato biasanya dibawakan oleh seorang yang
memberikan orasi-orasi dan pernyataan tentang suatu hal/peristiwa yang
penting dan patut diperbincangkan. Pidato merupakan salah satu teori dari pelajaran bahasa indonesia.
Pidato yang baik dapat memberikan suatu kesan positif bagi
orang-orang yang mendengar pidato tersebut. Kemampuan berpidato atau
berbicara yang baik di depan umum dapat membantu untuk mencapai jenjang
karier yang baik. Contoh pidato yaitu seperti pidato kenegaraan, pidato
menyambut hari besar, pidato pembangkit semangat, pidato sambutan acara
atau event, dan lain sebagainya.
Dalam berpidato, penampilan, gaya bahasa, dan ekspresi kita hendaknya
diperhatikan serta kita harus percaya diri menyampaikan isi dari pidato
kita, agar orang yang melihat pidato kita pun tertarik dan terpengaruh
oleh pidato yang kita sampaikan.
Yang dinamakan dengan teks pidato yaitu
sebuah bentuk komunikasi satu arah yang berisi pengungkapan gagasan
pokok atau beberapa pikiran mengenai beberapa hal kepada orang lain.
Adapun tujuannya yaitu untuk mengajak orang lain melakukan apa yang
sedang kita perintahkan.
Orator
merupakan orang yang melakukan aktivitas pidato. Pidato yang baik serta
benar dapat memberikan kesan yang positif kepada pendengarnya. Untuk
itu maka kemampuan berpidato atau berbicara di depan banyak orang sangat
membantu anda semua agar bisa berpidato denganbaik nantinya.
Tak Perlu Banyak Basa Basi silahkan Simak Pidato di Bawah Ini:
.Assalamu’alaikum warohmatullahi wabarokatuh..
اَلْحَمْدُ لِلّهِ رَبِّ اْلعَاَلَمِيْنَ . وَبِهِ نَسْتَعِيْنُ عَلَي أُمُوْرِا لدُّ نْيَا وَا لدِّ يْنٍ . وَعَلَيْ آ لِهٍ وَأَصْحَابِهِ أَجْمَعِيْنَ
"ALHAMDU LILLAHI RABBIL'ALAMIN WABIHI NASTA'INU'ALA UMURID DUNYA WADDIN WA'ALA ALIHI WASHAHBIHI AJMA'IN"
Sebagai pembuka pidato marilah kita ucapkan rasa syukur kita atas segala nikmat yang telah Allah SWT berikan kepada kita. Baik itu nikmat kesehatan, keimanan, keselamatan, kesempatan dan segala kenikmatan yang telah diberikan kepada kita.
Selanjutnya marilah kita beshalawat kepada nabi kita Muhammad SAW. Semoga shalawat kita ini akan dibalas dengan safaat nya oleh Rasulullah SAW.
Bapak-bapak, Ibu-ibu saudara/i yang di muliakan Allah SWT
Jika membahas tentang Ibu, pastinya kita sudah selalu mendengar tentang kisah anak durhaka si malin kundang, yang di kutuk oleh ibunya menjadi batu, hal ini kenapa?? Karena dia tidak mengakui wanita yang telah melahirkan dan juga merawatnya..
Saya pribadi merasa sedih ternyata sekarang ini banyak anak yang durhaka kepada ibunya, seperti berbohong, berkata kasar, bahkan ada yang tega berprilaku kasar kepada orang tuanya. Dan yang semakin miris lagi, semua perbuatan itu dianggap hal yang biasa – biasa saja dan sudah terbiasa.
Allah SWT berfirman dalam surah Luqman,31:14 yang terjemahannya :
"Dan kami perintahkan kepada manusia "berbuat baik" kepada kedua orang ibu-bapanya; ibunya yang telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambah-tambah, dan menyapihnya dalam dua tahun. Bersyukurlah kepadaKu dan kepada dua orang ibu bapakmu, hanya kepada-Ku lah kembalimu." (QS Lukman, 31:41)
Coba kita berfikir sejenak, siapakah orang yang telah melahirkan, menyusui kita??? Sosok ibulah orangnya. Dia merawat kita dengan penuh kasih sayang, dan yang terfikir dibenak mereka hanyalah berharap kita bahagia dan bisa membanggakan mereka. Tiada sedikitpun terlintas dipikiran mereka kalau kita akan menjadi anak yang durhaka. Oleh karena itu tidak ada alasan bagi kita untuk durhaka / berbuat kasar kepadanya.
Ada sebuah kisah dimana sahabat bertanya kepada Rasulullah SAW, "Ya Rasulullah, siapakah yang paling berhak untuk memperoleh pelayanan dan persahabatanku?" kemudian Rasulullah SAW menjawab, "Ibumu..ibumu..ibumu, kemudian ayahmu dan kemudian yang lebih dekat kepadamu kemudian yang lebih dekat kepadamu" (Mutafaq'alah)
Oleh karena itu ada beberapa kewajiban yang mesti kita lakukan sebagai anak pada kedua orang tua :
Sampai disini pidato singkat yang dapat saya sampaikan pada kesempatan kali ini. Maaf atas segala kesalahan dan juga kekurangan,. Billahi Taufik Wal Hidayah Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
- Taat dan juga berbakti pada orang tua. selama mereka tidak memerintah /menyuruh pada kemusyrikan, dan kita tetap menjaga tata krama dan juga kebaikan. (hal ini tertera pada Q.S Luqman, 31:15)
- Mendoakan kedua orang tua. Diantara doa kita pada orang tua adalah, misalnya “Ya Tuhan kami, berilah ampun aku dan juga kedua ibu bapaku dan juga sekalian orang2 mukmin pada hari terjadinya hisab “hari kiamat”.” (hal ini tertera pada Q.S Ibrahim, 14:41)
- Menjaga semua ucapan kita agar selalu dalam keadaan sopan, aturlah nada bicara kita jangan terlalu tinggi sehingga membuat mereka menjadi marah/tersinggung, jangan sesekali membentak, juga jangan menolak yang diperintahkannya. Jika memang tidak bisa, ungkapkanlah alasannya dengan baik, dan juga jangan menggerutu (dan ini tertera dalam Q.S Al Israa’, 17:23)
- Itulah beberapa pedoman yang kita perberbuat untuk berbuat baik kepada kedua orang tua dan terutama kepada Ibu. semoga kita, ibu kita, bapak kita, saudara kita, selalu dalam ketakwaan dan keimanan, sehingga nantinya kita bisa dipertemukan kembali di surganya Allah. Amin yarobbal alamin
Beberapa contoh teks pidato singkat di atas merupakan contoh teks yang dapat dijadikan referensi terpercaya. Pilihan teks pidato dari yang pertama hingga akhir bisa disesuaikan dengan kontesknya. Jika konteksny mengenai acara peringatan hari yang dinamakan hari pendidikan maka ambillah contoh yang sesuai dengan acara yang akan dilakukan dan sedang dibutuhkan.
Kumpulan Contoh Teks Pidato Berbagai Tema
Berikut adalah kumpulan berbagai tema contoh teks Pidato Bahasa Indonesia yang menarik untuk Semua Kalangan. Yuk, silahkan pilih tema Pidato yang sesuai dibawah ini:- Contoh Pidato Tentang Keutamaan Bermurah Hati Terbaru
- Contoh Pidato Tentang Rahmat Terbaru
- Contoh Pidato Tentang Cinta Kepada Allah Terbaru
- Pidato Tentang Larangan Menyakiti Sesama Muslim Terbaru
- Contoh Pidato Singkat Tentang Korupsi Terbaru Singkat
- Contoh Pidato Singkat Tentang Kesehatan Terbaru
- Pidato Singkat Tentang Narkoba Terbaru Singkat
5+ Contoh Teks Pidato Singkat dengan Berbagai Tema , 18 Contoh Pidato Singkat Terbaru Tentang Berbagai Topik, 3 Contoh Pidato Singkat dari Berbagai Topik , 14 Contoh Pidato Singkat, Persuasif Perpisahan Pendidikan,12 Contoh Pidato, Naskah / Teks Pidato Yang Baik Dan Benar, CONTOH PIDATO SINGKAT - Mudah Dihafal Tugas Sekolah, √ 9 Contoh Teks Ceramah Singkat (Berbagai Topik), Teks Pidato Singkat Mengenai Perjuangan Para Pendiri Bangsa, 5 Contoh Pidato Singkat Tentang Pendidikan [Mudah Dihafal], contoh pidato tentang lingkungan, contoh pidato yang menarik dan tidak membosankan, contoh pidato tentang disiplin, contoh pidato pendidikan, contoh pidato persuasif tentang kesehatan, contoh pidato perpisahan, contoh pidato singkat tentang pendidikan, contoh pidato ilmiah, 7 Cara Membaca Naskah Pidato ✔️Yang Benar,Naskah Pidato Singkat Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-75, Pidato - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas,
5+ Contoh Pidato Singkat Bahasa Indonesia, Contoh Teks Pidato Singkat (terlengkap) ,
21+ Contoh Teks Pidato Singkat dan Menarik, 5+ Contoh Pidato Bahasa Indonesia dengan Berbagai Tema,
Selalu Kunjungin Selalu Jagoberpidato.my.id Untuk Mendapatkan Pidato Terbaru dan Kutbah Jumat Terbaru.
Belum ada Komentar untuk "Contoh Teks Pidato Agama Islam Tentang Ibu Terbaru"
Posting Komentar